Welcome/Sugeng Rawuh/Selamat Datang

Di TPA KB TK IT Nurul Islam

TPA KB TK IT Nurul Islam Berdiri Tahun 1997 yang bernaung dibawah yayasan Nurul Islam Yogyakarta. TPA KB TKIT Nurul Islam merupakan lembaga pendidikan  Islam terpadu dan berjenjang mulai dari Taman Penitipan Anak ( TPA ), Kelompok Bermain (KB) dan Taman Kanak-Kanak (TK)

Dengan pengalaman lebih dari 25 Tahun sebagai salah satu pelopor Jaringan Sekolah Islam Terpadu yang mengedepankan penanaman tauhid dan akhlak dalam mendidik putra putri ayah bunda.

Mendasari pendidikan anak sejak dini dengan Akhlak yang kuat, Jiwa kemandirian,Cinta Alqur’an  sehingga mampu menjadi generasi SMART (Sholih, madiri,Trampil)

Kurikulum yang digunakan adalah kurikulum Diknas yang dipadukan dengan kurikulum yang dibuat  olek lembaga. Pendekatan proses belajar dilakukan dengan fokus anak sebagai subyek. Sehingga anak dirangsang untuk menjadi pembelajar bukan sekedar obyek transfer ilmu pengetahuan dengan demikian anak-anak diajarkan bagaimana cara/proses belajar.

Sistem Pendidikan

Sistem pendidikan secara terpadu (Integrated system), keseimbangan, pendidikan akal,ruh jasad dengan melibatkan orangtua,lingkungan dan potensi masyarakat lainnya.
Menggunakan metode pembelajaran STEAM (Science, Technology, Engineering, Art, Mathematic)
Menggunakan kurikulum diknas ,JSIT dan lembaga yang tersusun dalam KTSP (Tahfidzul Qur’an, Hadist ,Do’a sehari hari, akhlak, Ibadah, shirah, Tahsin, bahasa arab & bahasa inggris).

Visi & Misi Lembaga

Terbentuknya generasi yang berakhlak mulia, cerdas,kreatif dan mandiri adalah Visi lembaga kami.

Menanamkan cinta Allah Dan Rasul Sejak dini, Menanamkan dasar-dasar aqidah islamiyah yang bersih, Menanamkan pembiasaan akhlakul karimah dalam kehidupan sehari-hari, Menanmkan semangat menutut ilmu, Pembiasaan peduli kepada lingkungan dan memupuk kemandirian dan Mengenalkan pola bermain sambil belajar adalah Misi lembaga

Aspek Perkembangan

Sholih

Mandiri

Terampil